Maret 29, 2023

HUT Gubernur Olly ke-61, Dirut Sulut Hebat.com : Semoga Pak Olly Selalu Diberi Kesehatan

Manado, suluthebat.com- Pimpinan perusahaan dan jajaran redaksi Sulut Hebat.com megucapkan selamat ulang tahun kepada Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey ke-61.

Direktur Utama Sulut Hebat.com, Salmon Tarigan, mendoakan agar Gubernur Olly selalu diberikan kesehatan di usiannya yang baru.

“Mewakili selruh jajaran perusahaan dan redaksi, saya ucapkan selamat ulang tahun kepada Bapak Gubernur. Semoga Beliau selalu diberikan kesehatan, umur panjang, dan selalu dilindungi Tuhan Yesus,” ujar Salmon yang dikirim melalui pesan watshap.

Salmon berharap semoga di usianya yang baru, suami dari Rita Tamuntuan itu diberi kekuatan untuk terus berkarya dan memajukan Provinsi Sulut semakin hebat.

Peringatan HUT Gubernur Olly  ke-61 hari ini dirangkaikan dengan peresmian gedung GMIM Rut Boulevard yang dihadiri Wagub Steven Kandouw serta Bupati/Wali Kota se- Sulawesi Utara.

Gedung GMIM Rut Boulevard merupakan pemekaran dari GMIM Getsemani Sario Kota Baru.

Gereja ini dibangun di atas anak Sungai Sario, dibangun dua tingkat.

Tempat peribadatan di lantai dua, sementara konsistoti dan pastori di lantai 1.

Gedung gereja sudah dilengkapi dengan menara dan sudah dipasangi lonceng.

Perayaan HUT Gubernur Olly ke-61 akan dilanjutkan malam harinya di kediaman keluarga di tepi Pantai Mangatasik, Kabupaten Minahasa. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *