Maret 30, 2023

Kunjungi Pasar Poopo, Saron Dengarkan Keluhan Tibo-tibo

Sandra Rondonuwu, menyambangi Pasar Poopo Kec. Ranoyapo, Rabu (13/3).

RANOYAPO. SULUTHEBAT.Com. PASAR POOPO boleh dibilang salah satu pasar tua di Minahasa Selatan. Sudah puluhan tahun Pasar Poopo ini menjadi tempat bertemu antara pembeli dan penjual untuk saling berdagang. Bahkan kalau dilihat dari potensinya, pasar yang melayani masyarakat sekecamatan Ranoyapo dan sekitarnya ini dengan potensi jumlah masyarakat lebih dari 10.000 ini harusnya Pasar Poopo bisa lebih berkebang lagi. 

Karena itu, Sandra Rondonuwu yang juga akrab disapa Saron pada Rabu, 13 Maret 2019, menyambangi pusat dagang masyarakat Ranoyapo ini. Kehadiran Saron cukup menarik perhatian publik dan langsung bertegur sapa dengan masyarakat setempat. 

“Saya hadir disini tidak lebih untuk merasakan dan menghayati seperti apa permasalahan kerakyatan yang sangat tercium dari pasar. Sebagai pusat perdagangan, tentu tidak lepas dari berbagai isu tentang masalah kerakyatan berkembang di pasar. Untuk itulah, saya ingin mendengar dan mengalami dari dekat apa yang dipikirkan, dibicarakan, dan dirasakan oleh rakyat. Baik sebagai, pedagang, pembeli dan bahkan pengunjung pasar,”tutur Sandra Rondonuwu yang juga Caleg DPRD Propinsi Sulut Nomor 1, Dapil V Minsel dan Mitra ini. 

Selanjutnya, Sandra pun mendengar unek-unek dari para tibo-tibo yang disapa satu persatu. Menurut Rondonuwu, hampir semua memberikan masukan positif untuk pengembangan fasilitas dan infrastruktur yang mereka harapkan. 

“Saya sudan datang, hadir, dan mendengar dunyut nadi dan nafas ekonomi masyarakat. Banyak hal yang perlu kita benahi. Karena itu, kita harus kerja mapalus. Kerja bertanggunggugat, secara bersama-sama. Agar semua pihak boleh bersama-sama mengedepankan kepentingan bersama. Umur panjang, kalau rakyat memberikan mandat kepada saya, tentu semua informasi ini menjadi modal utama saya untuk mewujudkan apa yang diminta dan diharapkan oleh para tibo-tibo ini,”tukas Sandra Rondonuwu. (Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *