Sumendap Dukung Pelestarian Bahasa Daerah

RATAHAN – Bupati Mitra James Sumendap SH secara resmi membuka pergelaran lomba pidato, bintang vocalia dan khotbah dalam bahasa Toundanouw, Tonsawang. Kegiatan dilaksanakan terbuka di Lapangan Tombatu, Senin (24/04).
Bupati Sumendap dengan bangga menyatakan dukungan terhadap pengembangan bahasa daerah melalui lomba-lomba tersebut.
“Hajatan seperti ini didukung pemerintah. Program ini, dari sekarang dapat memperkenalkan dan menanamkan kecintaan terhadap bahasa daerah,” ungkap Sumendap.
Bupati mengajak sukseskan kegiatan tersebut, dan jadikan Kabupaten Mitra sebagai contoh dalam upaya memelihara bahasa daerah. (vanny)